Senin, 04 Februari 2013

Suzuki Swift Edisi Khusus, Apa Hebatnya?


Suzuki Swift Edisi Khusus, Apa Hebatnya?

Konsumsi BBM-nya mencapai 20 km/liter.



VIVAnews - Suzuki berusaha meningkatkan penjualannya di pasar mobil Inggris. Untuk itu, mereka merilis Swift SZ-L Special Edition. Hatchback ini berbasis Suzuki Swift 1.2 liter SZ3.

Dilansir Autoevolution, Senin 4 Februari 2013, Swift SZ-L dilengkapi desain spoiler belakang yang berbeda. Selain itu, bagian kaca belakang dilapisi kaca film yang lebih gelap serta pengadopsian velg 16 inci yang sporty.

Guna menunjang keamanan dan kenyamanan berkendara mobil ini dilengkapi 7 airbag, ESP, AC, USB port dan Bluetooth.

Masuk ke dalam kabin, jahitan warna merah menghiasi setir dan di seputar tuas transmisi, serta cruise control. Tentu saja ini untuk mendongkrak kesan sporty.

Swift SZ-L dibekali mesin 1200cc Dual VVT dengan tenaga 94 hp, salah satu mesin bertenaga di kelasnya. Emisi CO2 tergolong rendah 116 gr/km. Sedangkan konsumsi BBM-nya mencapai 20 km/liter.

Edisi Khusus ini tersedia dalam pilihan model 3-pintu dan 5-pintu. Harga yang ditawarkan mulai dari 10.599 pound sterling atau Rp162 juta. 


PROMO Suzuki All New SWIFT 2012 Cashback 8 Juta + E-Tol Card

Tidak ada komentar:

Posting Komentar